CI 2011

Salam Kreatif semua teman2 kelas Creativity and Innovation 2011. Pada blog saya kali ini yang merupakan summary dari mata kuliah yang saya ambil di SBM-ITB ini, saya ingin memberikan sedikit kesan dan pengalaman-pengalaman yang bisa saya ambil dari kelas ini.

Creativity sebenarnya sudah ada di setiap jiwa manusia tetapi kembali kepada individu nya sendiri bagaimana mereka mengembangkan pikiran dan kreatifitas mereka di dalam segala hal. Kreatifitas sebenarnya bukan hanya bisa disalurkan dari Blog pribadi tetapi dengan berbagai macam cara, tetapi dengan menggunakan blog sebagai media untuk menyalurkan kreatifitas adalah merupakan hal yang tepat karena disini kita bisa memasukkan semua contoh dan sarana pendukung lainnya untuk menyalurkan kreatifitas kita.

Dengan mengikuti kelas Creativity and Innovation, saya merasa menulis di internet bukanlah suatu hal yang canggung untuk saya lakukan lagi dan lagi. Sangat menyenangkan rasanya ketika kita bisa ber bagi kepada yang lain tentang apa yang kita ketahui. Jangan takut salah, karena kita sebagai mahasiswa masih dalam tahap pembelajaran untuk melakukan sesuatu.

Mungkin ini saja yang bisa saya tulis di blog ini. Salam kreatif untuk semuanya.

TEH CAP BOTOL SOSRO

Teman-teman pembaca ini merupakan postingan terakhir saya untuk kelas Creativity and Innovation tetapi bukan berarti ini menjadi postingan terakhir saya di blog ini.

Pada postingan saya untuk UAS mata kuliah Creativity and Innovation kali ini, saya ingin membahas tentang ” Produk Indonesia Go International” dan saya memilih Teh Botol Sosro sebagai produk yang akan saya bahas pada kesempatan kali ini.

Pada umumnya, teh tumbuh di daerah tropis dengan ketinggian antara 200-2000 meter diatas permukaan laut. Suhu cuaca antara 14-25 derajat celsius. Ketinggian tanaman dapat mencapai hingga 9 meter untuk Teh Cina dan Teh Jawa, ada yang berkisar antara 12-20 meter tingginya untuk tanaman Teh jenis Assamica. Hingga saat ini, di seluruh dunia terdapat sekitar terdapat 1500 jenis teh yang berasal dari 25 negara. Untuk mempermudah pemetikan daun-daun teh, maka pohon teh selalu dijaga pertumbuhannya, dengan cara selalu dipangkas sehingga ketinggannya tidak lebih dari 1 meter. Dengan ketinggian ini, maka sangatlah mudah untuk memetik pucuk-pucuk daun muda yang baik.

Tanaman teh pertama kali masuk ke Indonesia tahun 1684, berupa biji teh dari Jepang yang dibawa oleh seorang berkebangsaan Jerman bernama Andreas Cleyer. Tanaman tersebut ditanam sebagai tanaman hias di Jakarta. Pada tahun 1694, seorang pendeta bernama F. Valentijn melaporkan melihat perdu teh muda berasal dari Cina tumbuh di Taman Istana Gubernur Jenderal Champuys di Jakarta. Pada tahun 1826 tanaman teh berhasil ditanam melengkapi Kebun Raya Bogor, dan pada tahun 1827 di Kebun Percobaan Cisurupan, Garut, Jawa Barat.

Berhasilnya penanaman percobaan skala besar di Wanayasa (Purwakarta) dan di Raung (Banyuwangi) membuka jalan bagi Jacobus Isidorus Loudewijk Levian Jacobson, seorang ahli teh, menaruh landasan bagi usaha perkebunan teh di Jawa. Pada tahun 1828 masa pemerintahan Gubernur Van Den Bosh, Teh menjadi salah satu tanaman yang harus ditanam rakyat melalui politik Tanam Paksa ( Culture Stelsel ).

Indonesia, China, Srilangka, India, Kenya, Malawi, Tanzania dan Zimbabwe adalah negara-negara di Asia Selatan dan Afrika Timur yang menghasilkan lebih dari 85% produksi dan ekspor teh dunia. Indonesia, Marocco, Egypt, Syria, Pakistan, Iraq, Iran, Afganistan, Dubai, USA, Canada, Poland, Germany, Russia, UK, China, Jepang, Taiwan, India, Srilangka, dan Bangladesh adalah negara-negara yang sebagian penduduknya adalah peminum teh.

Apa sih Teh Botol Sosro?

Teh Botol sosro merupakan produk minuman teh yang di kemas di dalam botol dan sudah melekat di jiwa seluruh masyarakat Indonesia bahwa teh botol merupakan pelopor minuman teh yang dikemas di dalam botol di Indonesia. Seperti yang telah saya tulis di blog sebelumnya bahwa teh botol sosro merupakan produk dari PT SINAR SOSRO.

Tahun 1940, Keluarga Sosrodjojo memulai usahanya di sebuah kota kecil bernama Slawi di Jawa Tengah. Pada saat memulai bisnisnya, produk yang dijual adalah teh kering dengan merek Teh Cap Botol dimana daerah penyebarannya masih di seputar wilayah Jawa Tengah.

Tahun 1953, Keluarga Sosrodjojo mulai memperluas bisnisnya dengan merambah ke ibukota Jakarta untuk memperkenalkan produk Teh Cap Botol yang sudah sangat terkenal di daerah Jawa Tengah.

Perjalanan memperkenalkan produk Teh Cap Botol ini dimulai dengan melakukan strategi product sampling ke beberapa pasar di kota Jakarta.

Awalnya, datang ke pasar-pasar untuk memperkenalkan Teh Cap Botol dengan cara memasak dan menyeduh teh langsung di tempat. Setelah seduhan tersebut siap, teh tersebut dibagikan kepada orang-orang yang ada di pasar. Tetapi cara ini kurang berhasil karena teh yang telah diseduh terlalu panas dan proses penyajiannya terlampau lama sehingga pengunjung di pasar yang ingin mencicipinya tidak sabar menunggu.

Cara kedua, teh tidak lagi diseduh langsung di pasar, tetapi dimasukkan kedalam panci-panci besar untuk selanjutnya dibawa ke pasar dengan menggunakan mobil bak terbuka. Lagi-lagi cara ini kurang berhasil karena teh yang dibawa, sebagian besar tumpah dalam perjalanan dari kantor ke pasar. Hal ini disebabkan pada saat tersebut jalanan di kota Jakarta masih berlubang dan belum sebagus sekarang.

Akhirnya muncul ide untuk membawa teh yang telah diseduh di kantor, dikemas kedalam botol yang sudah dibersihkan. Ternyata cara ini cukup menarik minat pengunjung karena selain praktis juga bisa langsung dikonsumsi tanpa perlu menunggu tehnya dimasak seperti cara sebelumnya.

Pada tahun 1969 muncul gagasan untuk menjual ready to drink tea dalam kemasan botol, dan pada tahun 1974 didirikan PT SINAR SOSRO yang merupakan pabrik teh siap minum dalam kemasan botol pertama di Indonesia dan di dunia.

Kenapa Harus Teh Botol?

Gini yaa. teh botol itu kayaknya sih udah jadi minuman khas Indonesia yang dibanggakan oleh seluruh Masyarakat Indonesia yang tinggal di Indonesia maupun di luar negri. Dengan harganya yang sangat terjangkau maka teh botol bisa dinikmati oleh semua kalangan dan lapisan masyarakat.

Kita saksikan dulu aja deh kenapa teh botol bisa menembus semua kalangan:

Masih kurang? saya kasih satu video lagi deh.

Dari video tersebut kita bisa melihat kenapa teh botol bisa masuk ke semua kalangan dan lapisan masyarakat. Dengan rasanya yang khas dan sudah sangat melekat di lidah masyarakat Indonesia.

Innovasi dan Bisnis Model untuk Go Interasional!!

Apapun makanannya…. Minumnya Teh Botol Sosro. Itu merupakan Tag Line dari produk Minuman teh kemasan botol ini. Berbagai variasi produk dari teh botol dapat di nikmat oleh masyarakat. Apa contoh produknya? kita saksikan lagi salah satu Ad produk dari Teh Botol

Yaa.. Teh Botol Less Sugar merupakan produk dari teh botol untuk target market yang berbeda dengan Teh Botol itu sendiri. Teh Botol Less Sugar memiliki target market yang di tujukan untuk kalangan yang sedang melakukan diet dan market yang tidak terlalu menyukai rasa manis.

Value Proposition

Dengan rasanya yang khas dan teh botol sebagai minuman teh kemasan botol yang telah menjadi top of mind dari masyarakat, tidak heran jika saya mensugestikan produk ini dapat menguasai seluruh pasar yang ada di dunia. Produk yang unik dan baru untuk negara-negara peminum teh di luar Indonesia. Memasuki pasar yang baru dengan target market, culture dan semua aspek yang berbeda dari Indonesia merupakan sebuah tantangan bagi Teh Botol untuk menjadi produk Teh nomor wahid se-jagad raya.

Costumer Segment

Teh Botol Sosro mempunyai market segment yang sangat luas, Mereka ingin menarik semua lapisan masyarakat dan semua kalangan masyarakat untuk menjadi costumer dari teh botol. Mulai dari kalangan bawah seperti yang saya tunjukkan di video sebelumnya, Teh Botol Sosro juga sangat diminati sampai ke kalanganeksekutif di Indonesia.

Kita lihat disini bahwa seorang persiden Indonesia merupakan pecinta dari minuman tersebut, dari sini kita bisa melihat bahwa teh botol sosro bisa menjadi salahsatu pndapatan bagi negara karena dapat masuk ke semua segmen pasar.

Distribution Channel

Teh Botol Sosro sudah melakukan distribusi kesemua pelosok Indonesia, dari Sabang sampai Merauke produk tersebut dipasarkan, walaupun nantinya promosi dan kegiatan penjualan produk Teh Botol Sosro akan berbeda dengan cara dari produk tersebut di pasarkan di Indonesia, saya tetap yakin bahwa Teh Botol Sosro bisa menembus pasar Dunia. Dengan cara memasuki pasar swalayan dan pedagang di toko-toko kecil disana, teh botol bisa memulai untuk menembus pasar dunia.

Core Capability

Dengan rasanya yang khas dan mudah meleka di lidah costumernya, teh botol sebuah teh siap saji (instant) yang mempunyai kemasan yang berbeda maka Teh Botol Sosro dapat mencapai Value Proposition dari produkya sendiri.

Supply Chain

Factory > Event Management > Advertising Management > Business Branch > Manager Logistics

Teh Botol Sosro sebagai brand minuman teh berkemasan botol pertama di Indonesia dan dunia yang akan menembus pasar Internasional ini harus menyiapkan beberapa hal sebelum masuk ke sebuah negara. Mereka harus menyiapkan pabrik di negara tersebut, lalu mereka harus melakukan market screening untuk mengetahui kondisi pasar dan prilaku konsumen di negara tersebut. Teh Botol Sosro juga harus menyaipkan kantor perwakilan di negara tersebut sebagai pusat informasi dan distribusi dari produk tersebut.

Conclusion

Cintailah produk dalam negri, kita sangat sering mendengar kalimat tersebut dan sebagai seorang yang memiliki nasionalisme yang sangat tinggi sudah sewajibnya kita membeli dan melestarikan serta mendukung produk-produk buatan anak dari negri kita tercinta ini. Teh Botol Sosro menjadi salah satu contoh produk di negara kepulauan terbesar di dunia ini yang sangat di cintai dan diminati oleh seluruh lapisan dan kalangan masyarakat di Indonesia. Dengan melakukan ekspansi pasar yang tadinya hanya mengincar pasar lokal dan sekarang mengincar pasar internasional sudah semestinya kita mendukung Teh Botol Sosro untuk menjadi Produk Indonesia yang ber-KELAS DUNIA dan berhasil seperti yang terjadi di Indonesia. aminnn. MAJU TERUS PRODUK INDONESIA!!!

Sebagai penutup saya akan memperlihatkan sebuah iklan lagi dari Teh Botol Sosro.

Salam Kreatif.

Posting di Internet??

Haloo Teman-teman semuanya. Pada tulisan saya kali ini saya ingin membahas tentang pengalaman saya menulis di internet. Sebenarnya saya baru mengenal internet saat saya duduk di bangku SMP tidak seperti generasi yang ada di bawah saya yang telah mengenal internet sejak mereka telah masuk di bangku SD.

Posting Tugas

Saya telah melakukan banyak posting untuk tugas, saya melakukan searching di mesin pencari seperti goole dan yahoo, disana terdapat banyak informasi dan pengetahuan2 yang sebelumnya saya tidak mengetahuinya. Segala macam informasi tentang tugas yang saya cari dapat di dapatkan disana, mulai dari ilmu sosial, management, hingga informasi tentang kreatifitas. Internet juga dapat menjadi salah satu sarana untuk mendukung gerakan “Go Green” yang dilakukan di seluruh dunia. Sebenarnya di Kampus ITB juga kita harus memaksimalkan penggunaan Internet untuk sarana pengumpulan tugas untuk mengurangi penggunaan kertas, saya hanya menemukan sedikit mata kuliah yang menggunakan internet sebagai sarana mengumpulkan tugas seperti di mata kuliah Kebijakan Iklim, sang dosen selalu mengingatkan tentang penggunaan kertas yang berlebihan. Email bisa menjadi sarana yang baik untuk mengumpulkan tugas

Posting Forum

Ini merupakan salah satu pengalaman yang sangat menarik dalam hidup saya selama saya melakukan posting di Internet, karena dengan adanya forum seperti Kaskus yang merupakan forum orang Indonesia terbesar ini, kita dapat sharing, mencari dan menanyakan tentang segala informasi yang kita ingin ketahui. Forum ini juga bisa menjadi salah satu media bagi kita untuk jual beli, seperti pengalaman saya beberapa waktu lalu saat menjual salah satu gadget saya di forum ini, dan response yang diberikan oleh banyak pemilik account di forum ini dan barang yang saya jual sangat cepat laku dan terjual dengan harga yang bisa dibilang tinggi dipasaran.

Posting di Social Network

Tulisan saya di social networking juga bisa dibilang banyak karena hampir setiap hari saya membuka account saya untuk ngobrol dan berkomunikasi dengan teman-teman saya. Fitur yang di berikan oleh twitter memudahkan saya untuk menanyakan dan mengupdate apa yang sedang saya lakukan sekarang sedangkan facebook memudahkan saya untuk berkomunikasi dengan teman-teman saya yang berada jauh dengann saya.

Kesimpulannya Apa???

Kesimpulannya adalah Internet merupakan media bagi pengguananya untuk mendapatkan semua yang mereka inginkan, mulai dari chatting hingga bisnis. Namun dibalik kebebasan kita dalam menulis di internet kita juga harus memperhatikan etika-etika yang ada dalam menulis di internet. mungkin itu saja yang bisa saya sharing pada postingan saya saat ini. Terimakasih dan salam kreatif.

Business Model : Televisi Olah Raga Indonesia (TORI)

Dalam Blog saya kali ini saya ingin menbahas tugas yang diberikan pada kelas Creativity and Innovation. Kami diberi tugas untuk membuat business model baru dari beberapa tema yaitu Social Networking, Provider Handphone, dan Television Station. Saya memilih untuk membuat sebuah Business model yang baru untuk stasiun televisi di Indonesia yaitu Televisi Olah Raga Indonesia.

Olahraga sekarang telah menjadi “Gaya Hidup” di berbagai kalangan dan olahraga sangatlah bermanfaat untuk kesehatan tubuh, dengan berolahraga metabolisme tubuh menjadi lancar sehingga distribusi dan penyerapan nutrisi dalam tubuh menjadi lebih efektif dan efisien. Banyak orang saat ini pergi ke gimnasium untuk membentuk tubuhnya agar lebih bagus.

Mungkin memang olahraga di Indonesia belum populer seperti di negara lain dan jika kita lihat atlet Indonesia juga sangat minim akan gelar juara, namun sebagai warga negara kita wajib membela tanah air walaupun hanya melalui dukungan terhadap atlet yang sedang melakukan kejuaraan diluar maupun di dalam negri kita.

Seperti kita saksian euphoria yang sangat luar biasa saat piala AFF tahun 2010 di GBK Jakarta. Warga Indonesia mendukung penuh kesebelasan timnas Indonesia berlaga di ajang tersebut, namun di sisi lain kita harus melihat saudara-saudara kita yang berada jauh dan tidak berkemampiuan untuk melihat kesebelasan timnas berlaga.

Dengan adanya TORI diharpkan dapat menjadi sebuah sarana baru untuk para pecinta olahraga khususnya di Indonesia sebagai salah satu wadah untuk menyaksikan dan mendukung Tim Nasional dan atlete Indonesia bertanding di semua cabang olahraga baik itu siaran langsung maupun siaran tunda.

Jangan lupa juga bahwa sebentar lagi ada SEA GAMES yang akan di adakan di Jakarta dan Palembang pada tanggal 11-25 November. SEA GAMES merupakan ajang kompetisi se-Asia Tenggara yang dbawahi oleh federasi olahrag Asia Tenggara. Dengan TORI  ajang-ajang olahraga seperti ini dapat disiarkan ke seluruh penjuru negri ini dan dapat disaksikan oleh semua warga negara Indonesia.

NTT DoCoMo’s Dream

NTT DoCoMo, operator seluler terkemuka di Jepang merupakan penyedia layanan mobile canggih dan terdepan di Jepang. Meka mempunya lebih dari 57 juta pengguna di Jepang dan perusahaan tersebut merupakan salah satu perusahaan operator komunikasi terbesar didunia. LUAR BIASA BUKAN???

Pada kuliah Creativity and Innovation, kelas kami diperlihatkan sebuah impian dan visi dari perusahaan tersebut untuk masa yang akan datang, seperti apa videonya? mari kita lihat bersama

Seperti yang kita lihat dari video tersebut banyak sekali fungsi dan manfaat dari teknologi yang akan dikembangkan ooleh perusahaan tersebuut. Seperti yang kita ketahui bahwa teknologi tersebut merupakan teknologi pertama yang ada di dunia jika perusahaan tersebut berhasil mewujudkannya. Layaknya seorang Thomas Alfa Edison yang membuat kehidupan kita menjadi lebih bersinar dengan usahanya menemukan lampu, NTT DoCoMo juga dapat memberikan manfaat sebagai penyambung silaturahmi orang yang berada diseluruh dunia dengan teknologinya.

Apa teknologi yang dikembangkannya??

Ini merupakan pengembangan “eight-band power amplifier prototype” untuk ponsel yang diklaim dapa menangkap frekuensi antara 700MHz dan 2.5GHz termasuk jaringan yang akan datang LTE (Long Term Evolution). Dengan kata lain, itu berarti membuat all-in-one ponsel yang akan bekerja dengan baik pada jaringan yang ada pada W-CDMA dan GSM serta jaringan LTE. NTT DoCoMo membuat mimpi “Global Phone” akan menjadi kenyataan.

DESIGN THINKING?!

Pada hari Senin tanggal 21 Maret 2011, kelas creativity and innovation kedatangan guest Lecture spesial, seorang ahli dibidang visual dan kreatif lulusan fakultas seni rupa dan desain Instut Teknologi Bandung yaitu mas Adi Panuntun. Mas Adi Panuntun merupakan salah satu produser dari film cin(T)a yang dibuat oleh Liga Film Mahasiswa Institut Teknologi Bandung, dan dia juga merupakan owner dari perusahaan visual 9 matahari.  Dalam kuliah tersebut kami diberi kesempatan untuk membuka pikiran dan kreativitas kami.

Apakah yang dimaksud dengan Design Thinking??

Design Thinking awalnya sangat popular di sekolah desain, awalnya dipakai hanya untuk mengambil keputusan tetapi akhir-akhir ini pendekatan design thinking mulai masuk ke sekolah bisnis. Saat ini para pemimpin perusahaan dan manajer tengah haus akan inovasi, kondisi pasar yang semakin kompetitif, tuntutan kepentingan yang semakin menyusahkan bagi aktivitas perusahaan, serta berbagai hal lainnya menuntut para eksekutif untuk berpikir out of the box.

Dengan berfikir out of the box, para pimpinan perusahaan dan manajer akan dituntut untuk berfikir tentang menemukan cara yang ampuh untuk produk, jasa, proses, bahkan strategi bagi perusahaan dengan lebih kreatif. Saya ambil sebagai contoh, APPLE yang kini menguasai dunia melalui produk-produknya yang innovatif dan juga stylish, disamping produknya yang berbeda dengan produk lainnya, sosok seorang CEO yang menganut paham design thinking membantu Apple untuk mencapai hasil yang maksimal seperti sekarang ini.

Mas Adi Panuntun Mengambil contoh simpel, Teh Botol Sosro, salah satu merek Teh terkemuka di Indonesia yang didirikan oleh SOSRODJOJO. Tahun 1940, Keluarga Sosrodjojo memulai usahanya di sebuah kota kecil bernama Slawi di Jawa Tengah. Pada saat memulai bisnisnya, produk yang dijual adalah teh kering dengan merek Teh Cap Botol dimana daerah penyebarannya masih di seputar wilayah Jawa Tengah.

Tahun 1953, Keluarga Sosrodjojo mulai memperluas bisnisnya dengan merambah ke ibukota Jakarta untuk memperkenalkan produk Teh Cap Botol yang sudah sangat terkenal di daerah Jawa Tengah.

Perjalanan memperkenalkan produk Teh Cap Botol ini dimulai dengan melakukan strategi CICIP RASA (product sampling) ke beberapa pasar di kota Jakarta.

Awalnya, datang ke pasar-pasar untuk memperkenalkan Teh Cap Botol dengan cara memasak dan menyeduh teh langsung di tempat. Setelah seduhan tersebut siap, teh tersebut dibagikan kepada orang-orang yang ada di pasar. Tetapi cara ini kurang berhasil karena teh yang telah diseduh terlalu panas dan proses penyajiannya terlampau lama sehingga pengunjung di pasar yang ingin mencicipinya tidak sabar menunggu.

Cara kedua, teh tidak lagi diseduh langsung di pasar, tetapi dimasukkan kedalam panci-panci besar untuk selanjutnya dibawa ke pasar dengan menggunakan mobil bak terbuka. Lagi-lagi cara ini kurang berhasil karena teh yang dibawa, sebagian besar tumpah dalam perjalanan dari kantor ke pasar. Hal ini disebabkan pada saat tersebut jalanan di kota Jakarta masih berlubang dan belum sebagus sekarang.

Akhirnya muncul ide untuk membawa teh yang telah diseduh di kantor, dikemas kedalam botol yang sudah dibersihkan. Ternyata cara ini cukup menarik minat pengunjung karena selain praktis juga bisa langsung dikonsumsi tanpa perlu menunggu tehnya dimasak seperti cara sebelumnya.

Pada tahun 1969 muncul gagasan untuk menjual teh siap minum dalam kemasan botol, dan pada tahun 1974 didirikan PT SINAR SOSRO yang merupakan pabrik teh siap minum dalam kemasan botol pertama di Indonesia dan di dunia.

Hubungan Apel dengan Spidol?

Ini merupakan pertanyaan yang diajukan mas Adi Panuntun kepada semua peserta kelas. Saya sendiri sempat kebingungan untuk menjawab pertanyaan yang diajukan oleh mas Adi tersebut.

Setelah saya pikir dengan out of the box dan akhirnya saya mendapatkan kemungkinan-kemungkinan yang berkaitan.

Apel sangat bisa dikaitkan dengan salah satu  brand yang telah saya sebutkan di atas yaitu Apple inc. Apple merupakan perusahaan yang inovatif dan terkenal dengan produk-produknya yang sangat stylish dan kreatif. sedangkan spidol adalah salah satu alat tulis yang memiliki banyak variasi warna.

Menurut saya hubungan antara apple sebagai perusahaan yang kreatif dan spidol mejadi salah satu landasan untuk design thingking untuk perusahaan tersebut menciptakan produk-produk yang membuat konsumennya dapat menggambar dengan tangannya sendiri di atas itouch dan ipadnya

Market Retail Masa Depan

Hal yang harus kita lakukan di masa yang akan datang dalam menghadapi market retail menurut saya ada 2 hal yang bisa dilakukan, yaitu:

1. Inovasi

Inovasi dari tiap produk yang dimiliki oleh tiap perusahaan adalah hal yang terpenting untuk penetrasi kedalam pasar dimasa yang akan datang. kreativitas yang ada dalam tiap-tiap individu di dalam sebuah perusahaan menjadikan inovasi yang dibutuhkan dalam perusahaan untuk menghasilkan sebua produk yang luar biasa.

2. New Market

Melakukan penetrasi di market yang baru untuk membentuk sebuah target market yang baru dan konsumen yang baru menjadi solusi alternatif yang sangat ekstrim untuk  sebuah perusahaan dalam menghadapi tantangan market di masa yang akan datang. Meskipun susah untuk memasuki sebuah pasar yang baru tetapi usaha yang lebih untuk masuk kedalam sebuah pasar dan target market yang baru.

sekian ulasan dari saya. Terima kasih.

Innovative Company

Nike adalah perusahaan pakaian olahraga terbesar di Indonesia bahkan di dunia. dia menjadi major distributor di asia maupun di luar asia. Nike juga menjadi yang terdepan didalam hal inovasi produknya. sebagai acuan saya dalam blog kali ini, saya ingin membahas tentang Nike di bagian inovasi di produk sepatu sepakbola.

Teknologi

Dengan berbagai macam keuunggulan dari masing-masing tipe yang ada. nike menggunakan teknologi yang berbeda di setiap sepatunya.

Proses

Bahan sepatu sepakbola utama adalah kulit hitam dan plastik. olahraga raksasa ini memiliki anggaran yang besar untuk dibelanjakan pada desain dan pengembangan desain sepatu sepak bola baru. penelitian ekstensif masuk ke bagaimana perbaikan dapat dilakukan dengan menggunakan bahan tertentu. Tujuannya adalah sering membuat sepatu lebih ringan namun tetap memberikan perlindungan yang cukup untuk kaki.

Bahan yang digunakan pada sepatu modern dibuat dan serat sintetis yang biasa digunakan bersama kulit. Dalam beberapa kasus, serat sintetis digunakan sebagai pengganti kulit karena ini adalah pilihan yang jauh lebih murah untuk perusahaan. Bahan sintetis juga memungkinkan desain melanggar tanah dan nike mercurial adalah salah satu contohnya. Pegunungan dimasukkan pada boot yang membantu pemain bola berbelok. Penggunaan bahan sintetik dalam sepatu sepak bola mungkin tidak sesuai dengan keinginan setiap orang tapi ini dianggap ramah lingkungan dibandingkan dengan menggunakan kulit.

Lain perubahan besar dalam desain telah pengenalan pisau. Ini adalah alternatif dari stud yang terletak di sol sepatu bola. Boots sekarang dibuat dengan baik pisau berubah dan dibentuk seperti alas kaki dengan kancing konvensional. Salah satu kritik terhadap pisau adalah kinerja mereka dalam kondisi cuaca yang basah dan beberapa manajer tidak menyetujui penggunaan mereka karena alasan ini.

Ada beberapa kontroversi baru-baru ini tentang cedera sepak bola. Dalam cedera metatarsal khusus tampaknya akan terus meningkat. Kritik terhadap boot sepak bola desain modern mengklaim bahwa bahan yang digunakan dalam konstruksi sepatu saat ini tidak menawarkan tingkat perlindungan yang sama seperti sepatu bot lama. Mereka mengklaim alas kaki yang terlalu ringan dengan penekanan pada kecepatan daripada kekuatan. Kebanyakan produsen sengketa kritik-kritik dan menunjukkan bahwa keselamatan pemain adalah sangat penting bagi mereka.

Hari ini sepatu sepak bola telah menjadi aksesori fashion serta peralatan yang penting untuk semua pemain. Sepatu sepakbola dirancang dalam berbagai warna-warna cerah ditujukan untuk menangkap mata dan berdiri keluar dari keramaian. Masih ada beberapa contoh sepatu bot dibuat dengan kulit hitam walaupun merupakan minoritas dibandingkan dengan desain lebih boros.

Produk

Nike soccer membagi produk sepatunya menjadi 4:

  • Nike Mercurial
  • Nike CTR360
  • Nike T90
  • Nike Tiempo

1. Nike Mercurial

 

Nike mercurial merupakan salah satu teknologi yang dikembangkan oleh Nike Soccer untuk para pemain yang memiliki tipe pelari dan sangat cekatan dalam mendrible bola. Dengan bahan terbaik dan produk yang sangat ringan membuat para pemain menjadi sangat bebas untuk memainkan bola. Nike memiliki teknologi yang sangat hebat dan terbaik dibidangnya.

NIKE Sangat fenomenal dengan sepatu Mercurial yang di endorse lewat Cristiano Ronaldo. Seri terbaru Nike Mercurial Superfly ini menggunakan bahan Upper Single Teijin yang sangat ringan, sehingga sepatu ini diklaim sebagai sepatu paling ringan di dunia, dengan berat 187 gram.

Label flyware menandakan kekuatan serat fibre yang dijahitkan pada seliling sepatu. Ini ibarat kawat baja di jembatan gantung. Teknologi Carbon yang di pasangkan pada out sole sepatu ini, kian menancapkan Nike sebagai brand sepatu yang paling berteknologi.

Harga yang di tawarkan untuk sepatu sepak bola Nike Mercurial superfly sekitar Rp. 4 jutaan. Sejumlah pemain yang merumput di liga Indonesia juga  memakai seri Nike yaitu Nike Mercurial Vapor V. Namun, seri ini tidak menggunakan teknologi superfly.

Vapor Traction System adalah teknologi pada sepatu Nike yang memberikan akselerasi low profile dan multi directional grip. dan stud yang mempunyai daya cengkram tingkat tinggi sehingga mendukung kecepatan berlari.

2. Nike CTR360

 

Nike CTR360 merupakan salah satu teknologi yang dikembangkan oleh Nike Soccer untuk para pemain yang memiliki tipe pemegang kendali permainan yang suka mendrible bola dengan drible mautnya. Dengan bahan terbaik dan produk yang sangat nyaman membuat pemain sangat bebas untuk mengendalikan bola kemana yang dia inginkan.

Dirancang untuk memberikan control penuh pada bola, sehingga memungkinkan kita untuk beralih dengan cepat dari bertahan ke menyerang, posisi yang sangat cocok untuk permainan futsal.

Dengan bahan baku kulit asli untuk bagian depan untuk kesempurnaan kekuatan  dan kulit sintetik di bagian belakang untuk kenyamanan. Dengan pads di depan dan bantalan empuk di belakang memberikan kenyaman ekstra ketika di gunakan, sehingga Nike CTR libretto II memberikan kontrol bola yang sempurna untuk passing cepat dan akurat.

Teknologi Nantomiclly-Asimetris memaksimalkan sentuhan kontrol bola pada sepatu yang menyempurnakan passing.

Sockliner EVA dan Midsole phylon merupakan bantalan yang terdapat pada Nike CTR II yang memberikan kenyamanan ekstra pada saat di gunakan, pola heringbone yang di cetak pada outsole karet memberikan kekuatan dan cengkraman kuat pada permukaan lapangan keras.

3. Nike Total 90

Nike Total 90 merupakan salah satu teknologi yang dikembangkan oleh Nike Soccer untuk para pemain yang memiliki tipe penyerang yang memiliki tendangan yang sangat akurat. Total 90 dapat meningkatkan akurasi tendangan pemain. Dengan bahan terbaik dan produk yang sangat nyaman membuat pemain sangat bebas untuk menendang bola kemana saja yang mereka inginkan.

4. Nike Tiempo

 

 

 

Nike Tiempo merupakan salah satu teknologi yang dikembangkan oleh Nike Soccer untuk para pemain yang memiliki tipe touch yang sangat baik dan senang menjadi pusat dari permainan timnya . Tiempo dapat meningkatkan touch dari pemainnya. Dengan bahan terbaik dan produk yang sangat nyaman membuat pemain sangat bebas untuk mengontrol dan menggiring bola dengan tingkat kenyamanan yang tinggi.

Model Bisnis

Model bisnis Nike adalah dengan cara menarik pemain-pemain sepakbola professional seperti :

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Ya mungkin itu saja yang bisa diunggulkan dari model Bisnis dari Nike

Best Innovation in my life

Kali ini saya ingin mengutarakan tentang inovasi terhebat sampai saat ini. langsung aja pict nya gan.

sapu ijuk

sapu ijuk

sapu di Indonesia

sapu modern

Sapu merupakan alat yang sangat berguna untuk membersihkan ruangan. coba anda bayangkan jika benda ini tidak pernah ditemukan? apa jadinya ruangan yang sangat kotor dan berdebu itu? itulah mengapa sapu menjadi alat yang sangat inofatif yang pernah ditemukan.

Kratif dan Inovatif

Sekarang saya ingin ngebahas tentang kreatif dan inofatif. sebenernya apa sih yang beda dari dua kata ini dan apa aja persamaan yang bisa kita ambil dari keduanya.

Kreativitas adalah proses mental yang melibatkan pemunculan gagasan atau konsep baru, atau hubungan baru antara gagasan dan konsep yang sudah ada.

Dari sudut pandang keilmuan, hasil dari pemikiran kreatif (kadang disebut pemikiran divergen) biasanya dianggap memiliki keaslian dan kepantasan. Sebagai alternatif, konsepsi sehari-hari dari kreativitas adalah tindakan membuat sesuatu yang baru. Kreatifitas dalam kemasakinian sangat dipengaruhi oleh barbagai faktor anatar lain adalah faktor keturunan dan lingkungan.

Kata inovasi dapat diartikan sebagai “proses” dan/atau “hasil” pengembangan dan/atau pemanfaatan/mobilisasi pengetahuan, keterampilan (termasuk keterampilan teknologis) dan pengalaman untuk menciptakan atau memperbaiki produk (barang dan/atau jasa), proses, dan/atau sistem yang baru, yang memberikan nilai yang berarti atau secara signifikan (terutama ekonomi dan sosial).

Inovasi sebagai suatu “obyek” juga memiliki arti sebagai suatu produk atau praktik baru yang tersedia bagi aplikasi, umumnya dalam suatu konteks komersial. Biasanya, beragam tingkat kebaruannya dapat dibedakan, bergantung pada konteksnya: suatu inovasi dapat bersifat baru bagi suatu perusahaan (atau “agen/aktor”), baru bagi pasar, atau negara atau daerah, atau baru secara global. Sementara itu, inovasi sebagai suatu “aktivitas” merupakan proses penciptaan inovasi, seringkali diidentifkasi dengan komersialisasi suatu invensi. Istilah inovasi memang sering didefinisikan secara berbeda, walaupun pada umumnya memiliki pemaknaan serupa.

Terimakasih semuanya telah baca blog saya, semoga bermanfaat dan maaf bila ada kesalahan didalam tulisan.

Senjata Paling Berbahaya???

Assalamualaikum Wr.Wb

Pada Kesempatan selanjutnya, saya ingin membahas tentaang senjata yang paling berbahaya. kita mulai pelan-pelan aja yaa. okey, yang pertama adalah apasih sebenernya arti dari senjata itu? arti dari senjata adalah alat yg dipakai untuk berkelahi atau berperang.

Senjata sangat banyak sekali macamnya

Tank baja

Senjata Berat

Senjata Tajam

Senjata Pemusnah Masal

Ini merupakan senjata-senjata yang sangat berbahaya, tetapi menurut saya senjata yang paling berbahaya adalahh…

kaki seorang pemain bola adalah senjata yang paling berbahaya untuk para musuhnya, coba liat aja nih videonya.

dan ini menurut saya paling mematikan

Terimakasih semuanya telah baca blog saya, semoga bermanfaat dan maaf bila ada kesalahan didalam tulisan.